• Jln. By Pass Aur Kuning No.1 Bukittinggi

  • Telp / Fax(0752) 625737

  • Email fparumsb@yahoo.com

PELAKSANAAN MASA TAARUF FAKULTAS PARIWISATA UM SUMATERA BARAT

Fakultas Pariwisata UM Sumatera Barat melaksanakan Masa Ta'aruf bagi mahasiswa/i baru Tahun Akademik 2023/2024 yang dihadiri sebanyak 30 orang jumlah mahasiswa/i baru fakultas pariwisata TA 2023/2024. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dekan, Ketua Program Studi, Dosen, Tenaga Kependidkan dan seluruh organisasi kemahasiswaan mulai dari HIMA hingga BEM Fakultas pariwisata.

Masa Ta'aruf ini merupakan agenda tahunan untuk memperkenalkan dan mempersiapkan mahasiswa/i baru dalam proses transisi remaja akhir ke dewasa awal serta mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan yang baru dan memberikan bekal untuk keberhasilannya menempuh pendidikan di Perguruan Tinggi.

Acara Masa Ta'aruf ini dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Pariwisata UM Sumatera Barat yaitu Rozi Yuliani, S.STPar, M.M dalam sambutannya mengatakan Selamat Datang kepada seluruh mahasiswa/i baru Fakultas Pariwisata TA 2023/2024 yang telah memilih Fakultas Parwiisata menjadi salah satu ikhtiar untuk menggapai cita-cita di Bidang pariwisata, dan kami seluruh civitas akademika fakultas pariwisata dengan bersuka cita menyambut kedatangan mahasiswaq/i baru fakultas pariwisata karena mulai hari ini sudah menjadi bagian dari keluarga besar fakultas pariwisata UM Sumatera Barat.  Mahasiswa/i baru tahun ini adalah pewaris tampuk kepemimpinan dimasa  20 hingga 25 tahun kedepannya. Hal ini berkaitan dengan salah satu perwujudan Sumber Daya Unggul bagi Indonesia Emas  tahun 2045. Oleh karena itu diharapkan mahasiswa/i baru ini memiliki semangat yang tinggi dan serius dalam menjalankan pendidikan selama perkuliahan dan bisa menamatkan pendidikan tepat pada waktunya.

Pemaparan selanjutnya adalah dari masing-masing ketua program studi, untuk DIV perhotelan disampaikan oleh Ibu Wina Asty, S.Pd, M.MPar dan ketua program studi DIV Usaha Perjalanan Wisata oleh Ibu Winda Diana, M.Par. Selanjutnya ada pengenalan administrasi fakultas bagi mahasiswa/i baru oleh Ibu Rika Naviri,A.Md selaku kepala Tata usaha dan Muhammad Iqbal, S.Tr.Par sebagai Kasubag Akademik. Selain itu kegiatan Masa Taaruf kali ini juga menghadirkan Alumini Fakultas Pariwisata yaitu Syafril, S.Tr.Par, M.Par yang juga sekaligus Ketua DPD AHLI Sumatera Barat dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bukittinggi. Selain itu juga menghadirkan Muhammad Subari sekalu penggiat pariwisata Kota Bukittinggi sekaligus sebagai ketua ASPPI DPC Kota Bukittinggi.

Kegiatan berlangsung sangat meriah dilaksanakan di Rumah Pohon Inyiak berada di Ngarai sianok kelurahan kayu kubu kecamatan guguak panjang kota Bukittinggi   

SHARE KE: